Skip to main content

Posts

Showing posts from May, 2018

Padi dan Tanah

Benar kata orang... Anak adalah seperti apa dirimu berkaca Sedih, kecewa, gelisah.. terkadang menghampiri dia sebagai anak Tidak.. jangan salahkan dia merasa seperti itu Kau memang lebih tahu akan segala hal, mungkin.. Tapi apa kau tau? Dia? Anakmu? Rasanya? Coba sedikit tundukkan badanmu Seperti padi yang semakin berisi Untuk lebih mengenal tanah yang selalu melihatnya ‘keatas’ Sebelum kau hakimi keadaan tanah sekarang Kurang subur! Kurang air! Kurang pupuk! Coba kau lihat rupamu Sudah indah? Atau malah dimakan hama? Dia tak pernah tau asalnya.. Jangan salahkan tanah seperti apa dia sekarang.. Lihatlah dulu seperti apa kau sekarang, Padi.

Kecewa

Kecewa.. Satu kata, beribu rasa, berjuta makna. Jangan kau bertanya mengapa Sebab kecewa tidak perlu karena Dia ada bila kau yang sadar Bahwa apa yang sebenarnya mimpi Akan tetap abadi dalam angan Kenyataan tak seramah apa maumu Sadarilah semua asa akan selalu dianganmu Yang terkadang membawa pikiranmu jauh ke angkasa yang ramai Namun terasa sepi Bersama rasa kecewa yang menyelimuti

Malam Gelap Sisy

Laptop, laptop, laptop. Sering rasanya aku menatapnya. Terkadang mampu membuat mataku lelah setelah berlama-lama melihatnya. Ya, itu adalah kegiatan yang hampir setiap malam kulakukan. Sebagai mahasiswa yang sering sekali melewati malam dengan mengerjakan tugas, hal itu sudah menjadi rutinitas yang dapat kukatakan bahwa aku sangat bosan dengannya. Namun, dikala aku melakukan itu, pasti aku melipir membuka hal-hal lain seperti google, atau youtube hanya sekedar menghilangkan rasa jenuh mengerjakan tugas yang tiada habisnya. Hingga suatu malam, kudapati diriku sendiri ditengah sunyinya malam. Menatap lampu-lampu yang menyala dikamarku dengan menari, seakan mengatakan “sudahlah tinggalkan saja”.   Aku memutuskan untuk tidur setelahnya. Karena, seketika aku merasa gundah tanpa tahu penyebabnya. Begitu pula malam ini. Disaat aku menulis ini. Keesokan harinya, aku lalui hariku seperti biasanya. Bangun, sarapan, siap-siap menuju kampus yang untuk sampai membutuhkan waktu kurang lebih 2